Detective Conan Episode 3 (Kasus Pembunuhan Kamar Tertutup Seorang Idola)

Gambar terkait





Di episode ketiga ini, mulai diperkenalkan alat canggih buatan prof. Agasa untuk membantu Conan dalam menghadapi kasus. Alat canggih yang diperkenalkan di episode ini adalah dasi kupu-kupu pengubah suara.

Di episode ini juga tiga sekawan Genta, Ayumi, dan Mitsuhiko mengajak Conan berteman. Karakter (semi) utama baru juga diperkenalkan di episode ini, yaitu Yoko Okino. Dia adalah artis yang sangat disukai Kogoro Mouri.


Yoko bersama asistennya menyewa jasa Kogoro Mouri untuk menyelidiki penguntit. Namun ketika sampai di apartemen Yoko, ditemukan mayat lelaki yang belakangan diketahui bahwa dia adalah mantan kekasih Yoko saat SMA. Pisau tertancap dipunggungnya. Jadi, diduga pembunuhan. Yang dicurigai ada 3 orang, Yoko, asistennya, dan teman artisnya yang dari belakang mirip dengan Yoko.

Teman artis yang mirip Yoko dicurigai karena mengaku tidak pernah ke rumah Yoko, namun dia tahu dimana toilet dan tahu pajangan patung liberti adalah sebuah pemantik. Sang asisten dicurigai Conan karena berusaha menyembunyikan sesuatu.


Dengan petunjuk air disekitar korban, dan ada penyok di lantai yang ternyata adalah bekas gagang pisau, Conan akhirnya menyadari bahwa ini adalah bunuh diri. Korban yang diduga masih mencintai Yoko berharap bisa kembali. Namun ketika bertemu, Yoko malah lari. Padahal itu bukan Yoko, melainkan teman artis yang mirip dengan Yoko. Korban putus asa dan langsung melakukan bunuh diri dengan menggenggam rambut Yoko yang diambil dari sisirnya.  Yoko heran mengapa mantan kekasihnya bunuh diri, karena mantannya lah yang memutuskan hubungan. Sang asisten pun mengakui bahwa dia meminta kekasihnya Yoko untuk mengakhiri hubungannya. Motif bunuh diri pun diperkuat dengan ditemukannya diary di rumah korban.

Jadi, semua ini karena kebohongan, kesalahpahaman, dan sebuah kebetulan, ini menjadi akhir yang menyedihkan.
Detective Conan Episode 3 (Kasus Pembunuhan Kamar Tertutup Seorang Idola) Detective Conan Episode 3 (Kasus Pembunuhan Kamar Tertutup Seorang Idola) Reviewed by Muhammad Najmuddin on March 27, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.